Sakit Kepala: Gunakan Cara-Cara Berikut ini

DITULIS OLEH:
Fery Irawan 


Sakit kepala memiliki beberapa tingkatan. Untuk sakit kepala ringan, mungkin Anda masih bisa menahannya. Namun, untuk sakit kepala yang tergolong berat dimana kepala terasa seperti mau pecah, siapapun tak akan kuat menahannya lama-lama.

Dan biasanya, mayoritas orang menggunakan obat-obatan kimia dari warung, apotek atau rumah sakit untuk meredakan sakit kepalanya. Padahal, ada banyak tetumbuhan yang bisa dijadikan ramuan herbal yang terdapat di sekeliling kita. Ramuan tersebut bisa digunakan untuk mengobati sakit kepala yang bisa didapatkan dengan mudah dan murah. Tidak percaya?

Tumpas Kanker, Tumor, Kista Mulai 30 Hari Tanpa Kemoterapi dan Pembedahan?!
Redakan Rasa Sakit Menahun Anda dengan 'Obat Pereda Nyeri' Alami Ini!
Pria Dewasa, Mau ‘Keras & Tahan Lama’ untuk Bahagiakan Pasangan Anda?

Herbal untuk Sakit Kepala

Berikut merupakan beberapa ramuan herbal dan bermacam terapi yang bisa digunakan untuk menyembuhkan sakit kepala Anda yang tentunya tak akan menimbulkan efek samping apapun meskipun digunakan dalam jangka waktu lama.

  • Memperbanyak makan ikan
    Mengonsumi banyak ikan khususnya yang mengandung omega 3 dan 6 terbukti mampu mengurangi resiko sakit kepala. Beberapa ikan yang patut Anda masukkan dalam list makan sehat ialah ikan tuna, salmon, mackerel, dan juga sarden.
  • Kentang rebus
    Dengan banyak memakan kentang rebus akan membantu Anda dalam meredakan sakit kepala, khususnya sakit kepala karena mengonsumsi alkohol. Orang yang kehilangan banyak potassium dalam tubuhnya seperti karena konsumsi alkohol, bisa diatasi dengan memakan kentang rebus yang tebukti banyak mengandung potassium.
  • Almond
    Di dalam almond banyak terkandung magnesium yang sangat diandalkan untuk menghilangkan sakit kepala dengan membuat pembuluh darah menjadi lebih rileks. Untuk yang sering menderita migrain juga bisa melakukan diet magnesium untuk mengobati penyakitnya tesebut.
  • Feverfew
    Tumbuhan semak ini sangat populer sebagai herbal untuk mengobati migrain. Feverfew juga diyakini bisa menghambat zat-zat kimia penyebab ketegangan pembuluh darah di kepala. Dalam sebuah studi, ditemukan bahwa sekitar 2/3 pasien migrain sembuh setelah menggunakan feverfew secara teratur.
  • Ginkgo Biloba
    Daun Ginkgo Biloba juga termasuk herbal yang dapat meredakan sakit kepala. Ginkgo Biloba berperan untuk melancarkan peredaran darah. Beberapa studi yang dilakukan para peneliti dari Perancis menemukan bahwa herbal ini efektif meredakan sakit kepala vaskular (migrain, sakit kepala berantai, dan sakit kepala akibat mabuk). 

Selain dengan menggunakan herbal di atas, sakit kepala juga bisa disembuhkan dengan berbagai macam terapi yang bisa Anda lakukan berikut ini.

Merendam Kaki di Air Hangat

Di kalangan masyarakat desa atau cara hidup tradisional, merendamkan kaki di air hangat masih kerap dilakukan untuk mengobati sakit kepalanya. Caranya ialah dengan memasukkan air hangat secukupnya ke dalam bak atau ember sampai pergelangan kaki. Kemudian tambah beberapa tetes minyak seperti lavender, lemon atau peppermint. Lakukanlah selama lebih kurang 10-20 menit.

Mengompres Kepala dengan Kain Dingin

Untuk meredakan sakit kepala juga bisa dilakukan dengan mengompres kepala dengan kain dingin. Caranya dengan meletakkan kain lembut atau handuk kecil yang telah dibasahi air dingin di kepala atau leher bagian belakang.

Indian Head Message

Jenis terapi ini cukup populer di India yang merupakan bagian dari konsep penyembuhan Ayurveda. Dalam teknis Indian head message ini melibatkan kesehatan mental, emosi, dan spiritual. Pijatan meliputi area pundak, leher, lengan atas, dan lengan belakang, kulit kepala serta wajah.

Aromaterapi

Pengobatan spesifik akan diberikan berdasarkan penyebab sakit kepala, hampir sama dengan diagnosis dokter. Misalnya, sakit kepala pra-haid (PMS) biasanya diredakan dengan aroma mawar atau chamomile.

Itulah beberapa herbal dan juga terapi yang bisa Anda gunakan dan lakukan untuk menyembuhkan sakit kepala yang mendera. Cara-cara di atas bisa dilakukan sebagai alternatif dari pengobatan menggunakan obat-obatan kimia yang cukup beresiko jika digunakan dalam jangka panjang.

Tumpas Kanker, Tumor, Kista Mulai 30 Hari Tanpa Kemoterapi dan Pembedahan?!
Redakan Rasa Sakit Menahun Anda dengan 'Obat Pereda Nyeri' Alami Ini!
Pria Dewasa, Mau ‘Keras & Tahan Lama’ untuk Bahagiakan Pasangan Anda?

Tentang Penulis

Artikel dibuat oleh tim penulisan deherba.com kemudian disunting oleh Fery Irawan seorang editor sekaligus penulis yang antusias dan sadar untuk memberikan informasi kesehatan yang tidak berat sebelah. Aktif menulis beragam artikel kesehatan selama beberapa tahun terakhir. Ia selalu berupaya menyampaikan informasi yang aktual dan terpercaya, sesuai dengan ketentuan dan prinsip jurnalistik yang ada. Silakan klik di sini untuk kontak penulis via WhatsApp.

Anda mendapat manfaat dari artikel-artikel kami? Mohon berikan ulasan untuk terus menyemangati kami menulis > Google Review

{"email":"Email address invalid","url":"Website address invalid","required":"Required field missing"}