Kanker rongga mulut, atau juga disebut sebagai kanker mulut, adalah kanker yang berawal dari area mulut. Gejala kanker rongga mulut dapat terlihat seperti luka biasa di dalam mulut, tetapi luka tersebut tidak sembuh-sembuh. Karena penyakit ini dapat berakibat fatal jika tidak dideteksi dini, maka penting bagi kita untuk mengetahui apa saja ciri-ciri kanker rongga mulut.
Jenis kanker ini bisa berkembang di sebagian besar area mulut dan sekitarnya, termasuk lidah, bibir, pipi, dasar mulut, langit-langit mulut, sinus, serta faring (tenggorokan). Walaupun kasus kanker ini belum sebanyak jenis-jenis kanker lain seperti kanker payudara atau kanker serviks, namun disinyalir bahwa kasus kanker mulut akan semakin banyak ke depannya.
Ini karena penggunaan tembakau dan alkohol yang sering memicu kanker ini juga semakin umum di masyarakat. Bila Anda seorang perokok aktif atau sering mengonsumsi alkohol, maka Anda perlu meningkatkan kewaspadaan terhadap keberadaan tanda-tanda kanker rongga mulut.
Gejala-Gejala Kanker Rongga Mulut yang Mesti Diwaspadai
Gejala-gejala paling umum yang dialami oleh para penderita kanker ini adalah sebagai berikut:
- Pembengkakan/penebalan, gumpalan atau benjolan, bintik-bintik kasar/kerak/pengikisan di bibir, gusi, atau area lain dalam mulut.
- Muncul bintik-bintik berbulu berwarna putih atau merah di mulut.
- Perdarahan di mulut yang tidak jelas penyebabnya.
- Mati rasa atau rasa nyeri di bagian manapun dari wajah, mulut, atau leher yang tidak jelas sebabnya.
- Luka di wajah, leher, atau mulut yang mudah berdarah dan tidak sembuh-sembuh meski sudah 2 minggu.
- Merasa nyeri atau merasa seperti ada yang menyumbat di belakang tenggorokan.
- Kesulitan untuk menelan atau mengunyah.
- Suara berubah menjadi serak, sakit tenggorokan yang tidak sembuh-sembuh, atau perubahan pada suara.
- Sakit di telinga.
- Perubahan pada bentuk atau jarak antara gigi.
- Penurunan berat badan yang dramatis.
Apabila gejala-gejala kanker rongga mulut ini dideteksi sejak awal kemunculannya, maka para pengidapnya memiliki 80 sampai 90 persen peningkatan harapan hidup. Sayangnya saat ini, kebanyakan kasus kanker mulut ditemukan saat sudah mencapai stadium akhir.
Keterlambatan tersebut bukan disebabkan oleh ciri-ciri kanker rongga mulut yang sulit terdeteksi, namun lebih karena kurangnya pengetahuan masyarakat terhadap penyakit ini ditambah dengan kurangnya program pemerintah untuk menggalakan diagnosis dini oleh para ahli medis atau dokter gigi. Hal ini mengakibatkan ditemukannya 640.000 kasus kanker mulut baru setiap tahun di seluruh dunia.
Segera temui dokter atau dokter gigi bila Anda melihat tanda-tanda kanker mulut sebagaimana dijelaskan artikel ini yang tidak sembuh dalam waktu 3 minggu, dan khususnya jika Anda seorang perokok aktif atau gemar minum alkohol.
Satu-satunya cara untuk mengetahui secara pasti apa penyebab dari keluhan-keluhan yang Anda rasakan adalah melalui pemeriksaan medis. Ketika dokter memeriksa tanda-tanda kanker rongga mulut, ia mungkin akan menjalankan beberapa prosedur medis. Bagian berikut ini akan membantu Anda memahami bagaimana caranya dokter melakukan pemeriksaan.
Caranya Dokter Mendeteksi Gejala-Gejala Kanker Rongga Mulut
Sebagai bagian dari pemeriksaan gigi rutin, dokter gigi akan melakukan pengujian skrining kanker rongga mulut. Lebih khusus lagi, dokter gigi mungkin akan mencari apakah ada benjolan atau perubahan jaringan yang tidak beraturan di area leher, kepala, wajah, dan rongga mulut.
Pada waktu memeriksa bagian dalam mulut Anda, dokter gigi akan melihat apakah ada luka atau jaringan yang berubah warna, serta mengecek apabila ada ciri-ciri kanker rongga mulut yang berkembang di bagian dalam mulut Anda.
Dokter gigi Anda mungkin akan melakukan biopsi oral menggunakan sikat jika ia menemukan jaringan di mulut yang terlihat mencurigakan. Prosedur biopsi ini tidak menimbulkan rasa sakit karena hanya dilakukan dengan mengambil sedikit sampel jaringan untuk dianalisa apakah ada kemunculan sel-sel abnormal di dalamnya.
Atau, jika jaringan tersebut terlihat lebih mencurigakan lagi, dokter gigi mungkin merekomendasikan biopsi menggunakan pisau bedah. Prosedur ini biasanya memerlukan anestesi (bius) lokal dan dapat dilakukan oleh dokter gigi maupun dokter spesialis. Biopsi ini dibutuhkan agar bisa menemukan gejala-gejala kanker rongga mulut sejak awal.
Kunci untuk keberhasilan pengobatan kanker rongga mulut adalah mendeteksi ciri-ciri kanker rongga mulut sedini mungkin, sebelum kanker ada kesempatan untuk berkembang dan menyebar. Bila Anda sudah benar-benar mencurigai keberadaan kanker, maka sangat disarankan untuk melakukan tindakan penanganan.
Beberapa orang menjalani langkah cepat untuk menghambat perkembangan kanker dengan mengonsumsi herbal. Mereka memanfaatkan herbal sambil menunggu hasil pemeriksaan medis supaya gejala-gejala kanker rongga mulut yang sudah dirasakan tidak bertambah parah. Bila Anda tertarik juga untuk memanfaatkan herbal, maka informasi di bagian berikut akan sangat berguna.
Pilihan Herbal Terbaik Untuk Pengobatan Kanker Rongga Mulut
Bagi Anda yang tertarik untuk menempuh jalan pengobatan alternatif guna menumpas pertumbuhan kanker ginjal sesegera mungkin, berikut adalah informasi 3 pilihan herbal asli Indonesia yang layak dipertimbangkan. Herbal tersebut adalah Sarang Semut, Noni Juice, serta Temu Putih.
Cari produk herbal untuk penyakit Anda? Ayo konsultasi gratis dengan ahli herbal DEHERBA.COM!
WHATSAPP SEKARANGSarang Semut
Sarang Semut adalah tumbuhan herbal epifit yang menempel pada pohon-pohon besar dan hanya bisa didapatkan dari pedalaman hutan Papua. Sampai saat ini diketahui bahwa herbal ini mengandung flavonoid, polifenol (asam fenolat), dan tokoferol yang bermanfaat untuk penyembuhan tanda-tanda kanker rongga mulut.
Misalnya saja flavonoid yang memiliki mekanisme kerja memerangi kanker, seperti antiproliferasi—berguna dalam mendeteksi serta menghambat pertumbuhan sel kanker yang agresif. Mekanisme lainnya adalah induksi apoptosis yang memicu sel kanker untuk melakuka bunuh diri.
Kemudian asam fenolat berguna untuk menghilangkan radikal bebas dengan cara melindungi DNA yang berpotensi menjadi penyebab kanker. Sedangkan tokoferol berperan dalam meredam radikal bebas pemicu kanker hingga mendekati keberhasilan 100%.
Jika ingin melihat lebih lanjut tentang keampuhan Sarang Semut dalam menumpas tanda-tanda kanker rongga mulut, silakan kunjungi artikel: Mengapa Kami Hanya Merekomendasikan Sarang Semut Papua untuk Kanker dan Tumor?
Noni Juice
Pilihan herbal yang kedua adalah Noni Juice yang juga memiliki beragam kandungan bermanfaat untuk penyembuhan gejala-gejala kanker rongga mulut. Noni mengandung proseronin yang adalah bahan pembentuk seronin yang berguna dalam pengobatan kanker.
Seronin di dalam tubuh memilik fungsi meregenerasi serta merevitalisasi sel yang sudah mati agar kembali berfungsi untuk meningkatkan kekebalan tubuh, fungsi sel, dan memperbaiki sel-sel yang rusak akibat kanker. Selain itu, Noni Juice juga mengandung zat anti kanker damnachantal yang dapat menghambat perkembangan sel-sel kanker.
Untuk Anda yang ingin membaca lebih lanjut tentang khasiat Noni Juice sebagai herbal untuk meminimalisir ciri-ciri kanker rongga mulut, silakan baca artikel: Noni Juice—Herbal Teruji Taklukan Darah Tinggi, Diabetes, Gangguan Jantung, dan Penyakit Lainnya!
Temu Putih
Pilihan herbal yang berikutnya adalah Temu Putih, atau yang juga dikenal sebagai Kunyit Putih. Temu Putih sudah cukup terkenal khasiatnya dalam dunia pengobatan kanker. Bahkan sudah cukup banyak penelitian yang dilakukan untuk membuktikan kemampuan anti kankernya.
Karena itulah, Temu Putih dapat dibuktikan memilki kandungan Ribosome Inacting Proteiin (RIP) yang berguna untuk menonaktifkan sel kanker, merontokkan sel kanker tanpa merusak jaringan sekitar, serta menghambat pertumbuhan sel kanker.
Di samping kandungan RIP, herbal ini juga diketahui mengandung zat antioksidan yang bertindak untuk mencegah kerusakan gen akibat kanker dan mengandung zat anti-curcumin yang bertugas untuk mencegah atau menghentikan peradangan sebagai dampak penyakit.
Jika Anda ingin membaca selengkapnya tentang khasiat Temu Putih atau Kunyit Putih, silakan buka artikel: Kunyit Putih—Herbal Pengusir Kanker dan Tumor.
Ketiga pilihan herbal diatas dapat Anda manfaatkan untuk menekan semaksimal mungkin pertumbuhan kanker agar ciri-ciri kanker rongga mulut yang Anda alami tidak bertambah parah serta dapat diatasi. Bila Anda mencari herbal yang paling efektif untuk pengobatan kanker dari segi empiris (pengalaman pengguna), maka pilihan yang patut dipertimbangkan adalah Sarang Semut.
Jika Anda sekarang sedang khawatir karena gejala-gejala kanker rongga mulut yang disebutkan di artikel ini semuanya Anda rasakan, ingatlah bahwa kanker dapat ditangani dengan baik bila dideteksi sejak dini. Periksakanlah diri ke dokter untuk memastikan apakah itu memang benar gejala-gejala endometrium atau bukan.
Kemudian langkah selanjutnya yang perlu dilakukan adalah mencari pengobatan kanker rongga mulut yang paling sesuai dengan keadaan yang Anda hadapi. Jika tubuh masih baru menunjukkan gejala (belum sampai divonis), kemungkinan besar herbal dapat membantu Anda untuk terbebas dari ancaman kanker.