Sudah menjadi rahasia umum bahwa buah-buahan bermanfaat untuk mereka yang sedang program penurunan badan atau diet. Jika dibandingkan dengan obat-obat diet, buah-buahan jauh lebih sehat dan praktis untuk membantu menurunkan berat badan. Banyak cara mendapatkan manfaat buah untuk memperoleh badan yang ideal, dari mengonsumsi buah mentah segar atau juga bisa dengan cara di jus. Selain praktis dan mudah, konsumsi buah-buahan adalah cara diet sehat yang tidak menimbulkan efek samping seperti yang ditimbulkan obat diet.
Selain membantu penurunan berat badan, mengkonsumsi buah buahan juga dapat memberikan rasa kenyang, karena buah sendiri kaya dengan vitamin, air dan serat yang sangat dibutuhkan oleh tubuh. Walaupun buah buahan mengandung banyak vitamin dan senyawa lainnya yang bagus untuk kesehatan tubuh, akan tetapi tidak semua buah buahan bagus untuk diet. Untuk mengetahui apa saja jenis buah buahan yang bagus untuk diet, silahkan simak informasi yang sudah kami rangkum dibawah ini
-
Apel
Di dalam buah apel terdapat kadar glycemic index (kadargula) yang rendah, kadar gula yang rendah pada apel mampu meningkatkan glukosa dalam darah sehingga secara perlahan dapat membuat tubuh tetap merasa kenyang. Dan hasil dari penelitian mengungkapkan bahwa seorang yang sedang menjalani program diet mengkonsumsi buah apel sebelum makan besar dapat mengurangi berat badan secara cepat.
-
Pir
Saya yakin anda semua sudah pernah mengkonsumsi buah yang kaya dengan cairan ini, kandungan cairan yang ada pada buah pir mampu mendetoksifikasi tubuh sehingga dapat mengeluarkan racun dalam tubuh. Selain itu buah pear ini mampu membersihkan usus besar dan juga berfungsi sebagai pencahar dan dengan memakan buah pear ini setiap pagi dapat menambah energi
-
Pepaya
Buah yang harganya murah meriah ini ternyata salah satu buah yang bermanfaat untuk menurunkan berat badan. Salah satu cara yang bisa anda lakukan untuk menurunkan berat badan dengan pepaya, yaitu menjadikan pepaya sebagai cemilan diet anda.
-
Nanas
Kandungan yang ada di dalam nanas mampu membuang lemak dalam tubuh serta melancarkan buang air besar sehingga terhindar dari perut buncit akibat buang air besar yang kurang lancar.
-
Jambu Biji Merah
Buah biji merah jug salah satu jenis buah yang bisa menurunkan berat badan anda. Dan sangat cocok untik dikonsumsi untuk anda yang sedang menjalankan program diet.
-
Jeruk
Buah jeruk merupakan salah satu jenis buah yang sangat familiar dan sering dikonsumi oleh masyarakat luas. Menurut pakar gizi, kandungan serat yang ada pada jeruk mampu mengurangi keinginan makan seseorang karena sudah terkenyangkan oleh serat jeruk.
-
Anggur
Meskipun mempunyai bentuk yang kecil dan imut, namun manfaat yang ada pada buah ini tidak sekecil bentuknya. Kandungan antioksidan yang ada pada anggur dapat embantu mencegah pembentukan lemak dalam perut. Sangat cocok dikonsumsi untuk mereka yang sedang menjalankan diet.
Jadi, jika Anda sedang berusaha diet sehat, selain berolahraga secara teratur upayakanlah juga banyak makan buah-buahan. Kalau bingung mau mulai makan buah apa, coba mulai dari buah-buahan yang disebutkan di artikel ini.