Efektifkah Buni untuk Pengobatan Hipertensi

DITULIS OLEH:
Fery Irawan 


Buah buni merupakan buah yang serupa dengan buah berry. Buah ini memiliki warna yang beragam, antara merah, hitam, kuning dan hijau dalam rangkaian yang seperti tandan anggur. Rasa manis asam didalamnya, merupakan ciri khas dari buah buni. Bahkan ada yang mencampurkan buah buni sebagai hidangan rujak. Namun ternyata buah buni untuk pengobatan hipertensi juga dapat dilakukan.

Dalam artikel ini Anda dapat memperoleh informasi terkait penggunaan buah buni untuk pengobatan hipertensi. Bagaimana efektivitas buah buni untuk pengobatan hipertensi? Penasaran dengan manfaat buah buni dalam menormalkan tekanan darah? Temukan info selengkapnya dalam artikel berikut ini!

Tumpas Kanker, Tumor, Kista Mulai 30 Hari Tanpa Kemoterapi dan Pembedahan?!
Redakan Rasa Sakit Menahun Anda dengan 'Obat Pereda Nyeri' Alami Ini!
Pria Dewasa, Mau ‘Keras & Tahan Lama’ untuk Bahagiakan Pasangan Anda?

Buni untuk Pengobatan Hipertensi

Barangkali, hanya sedikit saja orang yang mengetahui buah yang satu ini. Seperti herbal lainnya, buah Buni juga memiliki sejumlah manfaat untuk kesehatan. Tinggi pohon tanaman ini bisa mencapai sekitar 15-30 m. Pohon Buni tumbuh dan banyak tersebar di kawasan Asia Tenggara, Australia, dan Indonesia tentunya.

Di dataran Jawa, tanaman ini bisa ditemukan di hutan-hutan dengan ketinggian maksimal 1.400 meter di atas permukaan air laut (dpl). Daun tanaman ini berbentuk tunggal, memiliki tangkai yang pendek, dan berbentuk seperti telur yang lonjong. Panjang daunnya antara 9-25 cm, bagian tepiannya agak bergelombang, dan ujungnya meruncing.

Daun mudanya berwarna hijau muda dan ketika sudah tua berubah menjadi hijau tua. Tanaman ini berbunga dalam tandan, keluarnya dari ketiak atau pada bagian ujung percabangannya. Buahnya berbentuk kecil, elips, dan berwarna hijau. Ketika sudah masak, warna buah akan berubah menjadi ungu kehitaman dengan rasa yang manis dan sedikit asam.

Anda yang suka lalapan juga dapat mengonsumsi daunnya yang masih muda. Selain itu, daun tanaman Buni juga bisa digunakan untuk campuran jamu. Sedangkan, buahnya yang masih muda dapat dibuat untuk rujak. Buah Buni yang sudah matang bisa langsung dimakan atau dibuat selai.

Pengobatan Hipertensi

Warna ungu kehitaman pada buah Buni yang sudah matang menunjukkan tingginya kadar antosianin dalam buah ini. Keberadaan senyawa aktif ini dinilai penting dalam tubuh, terutama untuk kesehatan pembuluh darah Anda, dimana antosianin bekerja dengan cara mengoksidasi kadar LDL (lemak jahat) dalam tubuh.

Pengobatan Hipertensi
Sumber Gambar – stock

Tentu saja, penyakit-penyakit seperti darah tinggi, aterosklerosis, dan resiko yang mengintai jantung Anda dapat diatasi dengan keberadaan senyawa ini dalam tubuh. Tentu saja apabila hipertensi dapat diatasi maka beberapa gejala penyakit yang terkait dengan gangguan tekanan darah dapat teratasi. Sehingga buah buni dapat mengurangi risiko serangan jantung dan stroke.

Cara Menggunakan Buni

Ada banyak cara untuk dapat menikmati manfaat alami dari buah buni. Umumnya buah buni dikonsumsi secara langsung. Beberapa orang bahkan menggunakan buah buni untuk hidangan seperti rujak atau menjadikannya sebagai manisan. Sedangkan pengolahan lainnya dilakukan dengan cara mengekstrak buah dan daun buni.

Jadi, Anda yang menderita penyakit darah tinggi dapat mengonsumsi buah Buni untuk mengatasinya. Caranya sangat sederhana yakni dengan menyiapkan buah Buni yang telah matang sekitar 20-30 buah. Kemudian, cuci bersih dan buanglah bagian bijinya. Lalu, makanlah daging buahnya. Lakukan hal tersebut sebanyak 2 sampai 3 kali dalam sehari. Setelah itu, minumlah air hangat untuk menetralisir rasa sepat yang dirasakan setelah mengonsumsi Buni.

Demikianlah info lengkap mengenai penggunaan buah buni untuk pengobatan hipertensi. Perlu diketahui bahwa penggunaan herbal hanyalah sebagai pendukung pengobatan medis saja. Terkadang pemberian obat medis perlu diberikan apabila kondisi penderita cukup parah. Sehingga penggunaan herbal digunakan sebagai pengobatan alternatif.

Tumpas Kanker, Tumor, Kista Mulai 30 Hari Tanpa Kemoterapi dan Pembedahan?!
Redakan Rasa Sakit Menahun Anda dengan 'Obat Pereda Nyeri' Alami Ini!
Pria Dewasa, Mau ‘Keras & Tahan Lama’ untuk Bahagiakan Pasangan Anda?

Tentang Penulis

Artikel dibuat oleh tim penulisan deherba.com kemudian disunting oleh Fery Irawan seorang editor sekaligus penulis yang antusias dan sadar untuk memberikan informasi kesehatan yang tidak berat sebelah. Aktif menulis beragam artikel kesehatan selama beberapa tahun terakhir. Ia selalu berupaya menyampaikan informasi yang aktual dan terpercaya, sesuai dengan ketentuan dan prinsip jurnalistik yang ada. Silakan klik di sini untuk kontak penulis via WhatsApp.

Anda mendapat manfaat dari artikel-artikel kami? Mohon berikan ulasan untuk terus menyemangati kami menulis > Google Review

{"email":"Email address invalid","url":"Website address invalid","required":"Required field missing"}