• Home
  • Blog
  • Teh
  • Cara Membuat Teh Kombucha Sendiri di Rumah, Gampang dan Hasilnya Enak!

Cara Membuat Teh Kombucha Sendiri di Rumah, Gampang dan Hasilnya Enak!

DITULIS OLEH:
Cindy Wijaya 


Anda penasaran bagaimana cara membuat teh kombucha? Sebenarnya caranya cukup gampang, hanya butuh beberapa bahan dan peralatan inti. Anda pun bisa membuatnya sendiri di rumah, bahkan hingga berkali-kali dan seterusnya.

Membuat teh kombucha sendiri di rumah bukan hanya akan menghemat uang, tapi juga membuat Anda bisa mengatur kualitas bahan dan rasanya.

Tumpas Kanker, Tumor, Kista Mulai 30 Hari Tanpa Kemoterapi dan Pembedahan?!
Redakan Rasa Sakit Menahun Anda dengan 'Obat Pereda Nyeri' Alami Ini!
Pria Dewasa, Mau ‘Keras & Tahan Lama’ untuk Bahagiakan Pasangan Anda?

Apabila Anda ingin mencoba membuat sendiri di rumah, simaklah artikel ini yang membahas langkah-langkah cara membuat teh kombucha sendiri di rumah dengan bahan-bahan dan peralatan yang sederhana.

Bahan Inti untuk Membuat Teh Kombucha

Bahan inti untuk membuat teh kombucha adalah SCOBY dan starter kombucha. SCOBY adalah singkatan dari Symbiotic Culture of Bacteria and Yeast. Sederhananya SCOBY adalah bakteri kombucha yang dibutuhkan untuk proses fermentasi teh ini.

Bentuknya bisa bervariasi, tapi biasanya padat, bulat, kenyal dan buram, dengan aroma mirip seperti cuka.

Tapi hati-hati jika SCOBY sudah berjamur atau berbau seperti keju yang menyengat—itu mungkin tanda SCOBY sedang membusuk dan perlu dibuang.

Bentuk SCOBY yang seperti piringan sebagian besar terdiri dari jenis serat tidak larut yang dikenal sebagai selulosa. Juga menampung berbagai spesies ragi dan bakteri yang membantu proses fermentasi. (Sumber: Kombucha SCOBY: What It Is and How to Make One – Healthline)

Lalu, apa itu starter kombucha? Starter kombucha adalah teh kombucha yang sudah menjadi cuka, sehingga sering disebut juga cuka kombucha.

Memilih SCOBY yang Tepat

Memperoleh SCOBY adalah langkah pertama dalam cara membuat teh kombucha sendiri di rumah. Anda bisa membeli starter kit yang terdiri dari SCOBY dan starter kombucha di toko offline maupun online.

Pastikan untuk mencari SCOBY organik dari penjual yang sudah punya reputasi baik untuk mengurangi risiko paparan pestisida dan memastikan kualitas produknya.

Selain itu, Anda juga bisa meminjam SCOBY dan starter kombucha dari teman yang sudah membuat kombuchanya sendiri.

Karena SCOBY terus tumbuh setiap kali membuat kombucha baru, maka bakteri kombucha ini bisa dibagi dengan memotongnya 2,5 cm dari atas.

Ahli Herbal

Cari produk herbal untuk penyakit Anda? Ayo konsultasi gratis dengan ahli herbal DEHERBA.COM!

WHATSAPP SEKARANG

Meskipun risiko kontiminasi rendah jika ditangani dengan benar, tapi pastikan untuk segera membuang bakteri kombucha ini jika sudah ada jamur, berbau tidak sedap, atau ada tanda-tanda pembusukan lain.

Langkah-Langkah Cara Membuat Teh Kombucha

Siapkan dulu bahan-bahan dan peralatan berikut ini:

  • Stoples kaca atau wadah cukup besar lain yang tidak terbuat dari bahan logam. Cuci sampai bersih.
  • Kain bersih yang ukurannya pas untuk menutup stoples/wadah yang Anda siapkan.
  • Karet gelang untuk melingkari leher stoples/wadah kaca yang ditutupi kain.
  • 16 sendok makan gula putih.
  • 4-5 kantong teh. Boleh teh hitam atau teh hijau, dan tidak dicampur dengan aroma seperti melati/mint/vanilla/lemon.
  • 3 liter air bersih. Disarankan tidak menggunakan air mineral, tetapi menggunakan air tanah/ledeng yang dipanaskan/difilter.
  • 1 gelas starter kombucha dan 1 SCOBY (singkatan dari Symbiotic Culture of Bacteria and Yeast).
  • 5-6 botol kaca berukuran sekitar 500 ml untuk menyimpan kombucha yang sudah jadi.

Setelah siap bahan-bahannya, mari kita ikuti langkah-langkah cara membuat teh kombucha berikut:

  • Rebus 3 liter air bersih sampai mendidih.
  • Setelah mendidih, masukkan 16 sendok makan gula putih. Aduk sampai larut.
  • Matikan api dan masukkan 4-5 kantong teh hitam atau teh hijau (atau kombinasi keduanya).
  • Seduh 10-15 menit dan angkat kantong tehnya (boleh diseduh lebih lama). Biarkan tehnya sampai dingin.
  • Setelah dingin, tuangkan teh ke dalam stoples/wadah yang sudah disiapkan.
  • Masukkan SCOBY ke dalam wadah itu. Tidak masalah jika SCOBY tenggelam atau mengapung.
  • Tambahkan 1 gelas starter kombucha ke dalamnya.
  • Tutupi kain dan kencangkan dengan karet gelang sampai benar-benar rapat dan rapi. Ini untuk menjaga proses fermentasi teh berjalan dengan baik.
  • Simpan di tempat dengan sirkulasi udara yang baik dan tidak terkena sinar matahari langsung selama 6-15 hari.
  • Anda akan melihat SCOBY baru mulai terbentuk.

Sekarang saatnya untuk menguji rasanya. Tempelkan sedotan di sepanjang pinggiran bagian dalam stoples. Dengan melakukan ini Anda tidak terlalu mengganggu SCOBY, cukup jaga posisi sedotan di sepanjang sisinya, lalu tempelkan jari di atas sedotan.

Tapi jika Anda menggunakan wadah dengan keran di bagian bawahnya, Anda bisa langsung membuka kerannya saja untuk mencicipi rasanya.

Ambil sedikit kombucha dan cicipi rasanya. Anda mungkin akan merasakan seperti berikut:

  • 4-6 hari: Terlalu manis, karena tidak semua gula sudah diubah.
  • 7-9 hari: Rasanya mulai asam.
  • 10 hari ke atas: Rasa cukanya menjadi menonjol.

Apabila rasa teh kombuchanya sudah sesuai dengan selera, Anda bisa menyimpannya ke dalam botol-botol kaca berukuran 500 ml. Simpan dalam lemari es. Akan lebih enak jika didiamkan dulu 3 hari agar soda hasil fermentasinya lebih keluar.

Selalu sisihkan sekitar 10% dari hasil teh kombucha ini untuk dijadikan starter kombucha pada proses fermentasi yang selanjutnya. Cara membuat teh kombucha yang berikutnya sama seperti di atas.

SCOBY yang sudah digunakan bisa dipindahkan ke wadah kaca lain atau tetap di wadah yang sama untuk pembuatan kombucha yang berikutnya. SCOBY bisa digunakan berkali-kali hingga warnanya berubah menjadi cokelat tua.

Demikianlah artikel ini yang membahas tentang langkah-langkah cara membuat teh kombucha di rumah sendiri. Semoga informasi ini dapat bermanfaat bagi Anda dan keluar. Temukan juga artikel-artikel menarik lain seputar kesehatan hanya di Deherba.com.

Tumpas Kanker, Tumor, Kista Mulai 30 Hari Tanpa Kemoterapi dan Pembedahan?!
Redakan Rasa Sakit Menahun Anda dengan 'Obat Pereda Nyeri' Alami Ini!
Pria Dewasa, Mau ‘Keras & Tahan Lama’ untuk Bahagiakan Pasangan Anda?

Tentang Penulis

Artikel dibuat oleh tim penulisan deherba.com kemudian disunting oleh Cindy Wijaya seorang editor dan penulis beragam artikel kesehatan. Ia senang meriset dan berbagi topik-topik kesehatan dan pemanfaatan herbal. Tinggal di Bogor “kota hujan” sehingga mencintai suasana hujan dan sering mendapat inspirasi ketika hujan. Silakan klik di sini untuk kontak penulis via WhatsApp.

Anda mendapat manfaat dari artikel-artikel kami? Mohon berikan ulasan untuk terus menyemangati kami menulis > Google Review

{"email":"Email address invalid","url":"Website address invalid","required":"Required field missing"}