Pernahkah Anda merasa kesulitan sewaktu memberi makan anak? Apakah anak Anda cenderung menghindari jenis makanan tertentu? Bagaimana cara menyiasatinya? Tentu, banyak ibu memiliki metode tersendiri dalam mengatasi anak yang sulit makan sayuran, begitu juga dengan Anda.
Sayuran apa saja yang kurang disukai oleh kebanyakan anak? Beberapa diantaranya adalah kubis mini, brokoli, bayam, dan wortel. Bisa jadi masih ada banyak sayuran lain yang mereka benci. Walaupun demikian, mereka tetap membutuhkan nutrisi yang diperlukan dari makanan ini.
Saat buah hati Anda masih sangat kecil, menu utama mereka adalah susu atau ASI. Namun setelah usianya mencapai 6 bulan ada baiknya mengenalkan mereka pada sayuran. Di usia seperti ini, Anda bisa melumatkan sayuran menjadi bubur yang sangat halus dan mudah ditelan.
- Lain halnya jika ia sudah dapat berbicara, ada banyak faktor yang membuat mereka membenci sayuran. Misalnya, beberapa anak tidak suka dengan rasa kubis mini yang agak pahit. Bagaimana Anda menyiasatinya? Belah dua kubis mini, tumis dengan minyak zaitun dan bawang putih yang dicincang. Anda juga dapat menambahkan kacang kenari, bawang merah, keju parut dan potongan daging asap.
- Ada juga anak yang tidak suka terhadap aroma brokoli yang seperti besi. Jika anak Anda penggemar keju, cobalah untuk menaburkan serutan keju diatasnya dan panggang selama 10 hingga 15 menit. Cara lainnya adalah menumis brokoli dengan mentega, tambahkan garam dan sedikit lada sebagai bumbu.
- Bagaimana dengan mereka yang tidak suka makan bayam? Anda ingat dengan film kartun berjudul Popeye? Jika Anda memiliki koleksi film ini, ada baiknya untuk menontonnya bersama anak sewaktu makan bayam. Film ini cukup banyak menginspirasi kebanyakan anak lelaki. Jika cara ini masih belum efektif, cobalah membuat omelet bayam dengan mencampur bayam dan telur.
- Sedangkan untuk mengolah wortel agar lebih disenangi, Anda dapat memotongnya seukuran sosis dan membelahnya menjadi dua bagian. Lalu, oles dengan minyak zaitun dan tambahkan sedikit taburan wijen, garam, serta lada. Setelah itu panggang selama 5 hingga 10 menit. Sajikan dengan sosis goreng yang dipotong serupa, tentu ini akan menggugah selera makan buah hati Anda.
Ada begitu banyak variasi memasak yang dapat Anda coba untuk membuat mereka jatuh hati pada sayuran ini. Tapi, ingatlah bahwa mereka cenderung mengikuti Anda. Jika Anda sendiri tidak menyukai sayuran tersebut, alangkah baiknya untuk mencobanya juga agar si kecil ikut mencoba.
Selain mengikuti orang tua, beberapa anak senang mengikuti teman-temannya. Jadi, ada baiknya Anda menjelaskan manfaat apa yang bisa mereka dapatkan jika makan sayuran tersebut, juga apa kerugiannya jika mereka tidak makan sayuran.
Jika ini dibiarkan, bisa jadi anak Anda akan menderita defisiensi nutrisi (kurang gizi), oleh karena itu ada baiknya untuk mengikuti cara menyiasati anak yang sulit makan sayuran dalam artikel ini!