Kalau hidung sudah agak tersumbat di siang hari, ada kemungkinan Anda juga mengalami masalah hidung tersumbat di malam hari. Bahkan kemungkinan gejala itu jadi lebih buruk saat Anda mencoba untuk tidur malam. Bahkan masalah ini bisa tiba-tiba muncul saat ingin tidur malam, padahal sepanjang hari baik-baik saja.
Ada berbagai penyebab hidung tersumbat di malam hari, termasuk perubahan sirkulasi darah, kontak terlalu lama dengan alergen dalam ruangan, posisi tidur, dan banyak lagi. Mengatasi hidung tersumbat di malam hari harus disesuaikan dengan penyebabnya.
Dalam artikel ini akan dibahas mengenai penyebab-penyebab umum kenapa hidung tersumbat di malam hari. Juga akan menjelaskan bagaimana cara mengatasinya agar lebih mudah tidur malam.
Apa Penyebab Hidung Tersumbat di Malam Hari?
Masalah hidung mampat di malam hari mungkin disebabkan oleh dua kondisi ini: kelebihan lendir menghalangi saluran hidung, atau pembuluh darah di dalam saluran hidung membengkak dan/atau meradang.
Ada kemungkinan penyumbatan terasa lebih buruk di malam hari karena Anda tidak terlalu memperhatikannya di siang hari, saat ada banyak aktivitas yang dilakukan.
Selain itu, ada beberapa hal di malam hari yang memang dapat menyebabkan kelebihan lendir dan pembengkakan di dalam saluran hidung, seperti gravitasi, perubahan sirkulasi darah, siklus hidung, dan refluks asam lambung.
Gravitasi
Ketika Anda berdiri atau duduk di siang hari, lendir terus-menerus mengalir secara alami karena gaya gravitasi. Itu membuatnya mengalir dari hidung dan sinus ke bagian belakang tenggorokan, dimana lendir tertelan. Anda mungkin tidak menyadari itu terjadi.
Namun, ketika Anda berada di tempat tidur atau berbaring telentang, anatomi Anda bekerja melawan gravitasi. Lendir dapat terkumpul atau menumpuk sebaliknya daripada mengalir.
Jika penyebab hidung tersumbat di malam hari adalah karena gravitasi, Anda mungkin memperhatikan bahwa penyumbatan di hidung membaik 1 – 2 jam setelah mereka bangun di pagi hari.
Perubahan Sirkulasi Darah
Ketika Anda berbaring, sirkulasi darah ke bagian atas tubuh akan meningkat. Ini termasuk di area kepala dan saluran hidung.
Peningkatan aliran darah ini dapat membuat pembuluh darah di dalam hidung dan saluran hidung jadi meradang, yang dapat menjadi penyebab hidung tersumbat di malam hari.
Perubahan alami dalam sirkulasi darah selama masa kehamilan juga merupakan penyebab umum dari masalah hidung tersumbat.
Hidung Tersumbat Bergantian Sisi
Banyak orang mengalami penyumbatan di salah satu lubang hidung pada waktu-waktu tertentu dalam sehari, tapi penyumbatan itu berganti sisi di malam hari.
Hal ini disebabkan oleh proses normal yang disebut sebagai siklus hidung. Tidak diketahui kenapa siklus ini terjadi, tapi itu bukan karena adanya masalah atau kelainan.
Penyumbatan terjadi ketika turbinate (struktur di sepnajang dinding sinus yang menghasilkan lendir) menjadi bengkak di satu lubang hidung. Ini menghalangi aliran udara di sisi itu.
Refluks Asam Lambung
Penyakit refluks asam lambung (GERD) adalah suatu kondisi yang menyebabkan asam dari lambung mengalir kembali ke kerongkongan, saluran yang menghubungkan mulut dengan lambut.
Refluks asam lambung terjadi ketika otot sfingter di antara lambung dan kerongkongan (sfingter esofagus) melemah dan tidak mampu untuk tetap menutup. Refluks asam bisa menimbulkan iritasi di hidung yang dapat memicu hidung tersumbat.
Penderita GERD bisa mengalami refluks asam lambung di waktu manapun sepanjang hari. Tapi ketika berbaring telentang dan melawan gravitasi, asam lambung menjadi lebih mungkin lagi untuk naik ke kerongkongan.
Itu sebabnya gejala-gejala GERD cenderung memburuk di malam hari, termasuk hidung tersumbat, sakit tenggorokan, batuk-batuk, terasa lendir di bagian belakang hidung dan tenggorokan, mengi, dan suara serak.
Bagaimana Cara Mengatasi Hidung Tersumbat di Malam Hari?
Masalah hidung mampat di malam hari bisa sangat mengganggu tidur Anda. Bahkan orang yang punya masalah sinusitis kronis diduga 3 – 9 kali lebih mungkin mengalami gangguan tidur dengan sering terbangun di malam hari.
Cobalah tips-tips berikut ini untuk membantu mengatasi hidung tersumbat di malam hari dan agar bisa tidur lebih nyenyak.
Tinggikan Posisi Kepala Saat Tidur
Taruh bantal tambahan di bawah kepala ketika berbaring untuk tidur. Posisi kepala yang lebih tinggi akan mengurangi aliran darah ke area kepala. Gaya gravitasi akan membantu untuk mengalirkan lendir agar tidak menumpuk di saluran hidung.
Cari produk herbal untuk penyakit Anda? Ayo konsultasi gratis dengan ahli herbal DEHERBA.COM!
WHATSAPP SEKARANGGunakan Humidifier atau Air Purifier untuk Memperbaiki Kualitas Udara
Memperbaiki kualitas udara di kamar tidur bisa membantu mengatasi hidung tersumbat di malam hari. Udara kering bisa mengeringkan lendir yang berfungsi untuk menangkap alergen dan iritasi yang terhirup. Menggunakan humidifier dapat melembapkan udara kering yang mengiritasi saluran hidung tersebut. Kelembapan tambahan akan membantu menjaga lendir di hidung tetap encer.
Anda dapat mengurangi alergen di kamar tidur dengan menggunakan air purifier. Filter dalam air purifier dapat menjebak debu, serbuk sari, dan bulu hewan peliharaan yang mengambang di udara.
Tapi air purifier mungkin tidak menjebak alergen yang ada di area lain di kamar tidur. Cucilah sarung bantal dan seprai untuk meminimalkan alergen yang ada di tempat Anda membaringkan kepala. Bersihkan permukaan furnitur di kamar tidur seperti meja rias, sandaran kepala, dan dudukan televisi. Pel lantai dan bersihkan karpet untuk mengurangi alergen yang mungkin tidak bisa ditangkap air purifier.
Minum Air yang Cukup Sepanjang Hari
Anda kehilangan sebagian cairan tubuh setiap kali bernapas. Udara kering dapat mengurangi lebih banyak lagi cairan tubuh dengan mengambil kelembapan dari kulit, tenggorokan, dan hidung. Anda perlu tetap terhidrasi sepanjang hari dengan memastikan minum cukup air sebelum pergi tidur di malam hari.
Cairan dalam tubuh dapat menjaga lapisan saluran hidung tetap lembap dan akan membantu mengencerkan lendir di hidung Anda. Hal ini bisa membantu mengatasi hidung tersumbat di malam hari.
Gunakan Obat untuk Mengatasi Hidung Tersumbat
Ada beberapa obat yang dapat membantu membuka saluran hidung dan melembapkan jaringan di dalam hidung Anda. Obat-obatan ini ada yang bisa dibeli secara bebas, tanpa perlu resep dokter.
Misalnya obat strip hidung, bilas saline hidung, dan semprotan hidung dapat membantu mengencerkan lendir di hidung dan mengurangi penyumbatan.
Bisa juga dengan minum obat yang mengandung bahan dekongestan hidung untuk mengatasi hidung tersumbat di malam hari. Dekongestan hidung mengecilkan pembengkakan pembuluh darah di hidung Anda saat saluran hidung mengalami peradangan.
Kapan Sebaiknya Periksa ke Dokter?
Masalah hidung tersumbat biasanya tidak berbahaya. Sering kali itu disebabkan oleh alergi atau penyakit biasa, seperti flu, pilek, dan sinusitis.
Meski kebanyakan orang bisa mengatasi hidung tersumbat sendiri di rumah, tapi ada orang-orang tertentu yang harus mendapat bantuan dokter untuk mengatasinya. Mereka termasuk:
- Bayi dan balita
- Orang dewasa berusia 65 tahun ke atas
- Orang yang memiliki kelainan sistem kekebalan tubuh
Di samping itu, Anda juga perlu memeriksakan diri ke dokter jika gejala-gejala yang dirasakan berlangsung lebih dari seminggu atau semakin memburuk.
Anda juga sebaiknya menemui dokter jika mengalami gejala-gejala serius seperti berikut:
- Sulit bernapas
- Demam tinggi
- Lendir hidung berwarna kuning atau hijau, disertai nyeri sinus atau demam
- Hidung berdarah atau keluar cairan seperti nanah
Bisa jadi gejala-gejala tersebut menandakan adanya masalah kesehatan yang lebih serius, sehingga perlu ditangani secara medis.
Kesimpulan tentang Penyebab & Cara Mengatasi Hidung Tersumbat di Malam Hari
Apa penyebab hidung tersumbat di malam hari? Ada sejumlah kondisi yang dapat menyebabkan kelebihan lendir dan pembengkakan di dalam saluran hidung, seperti gravitasi, perubahan sirkulasi darah, siklus hidung, dan refluks asam lambung.
Bagaimana cara mengatasi hidung tersumbat di malam hari? Cobalah untuk tinggikan posisi kepala saat tidur, gunakan humidifier atau air purifier saat tidur malam, minum air yang cukup, dan gunakan obat untuk mengatasi hidung tersumbat.
Apabila masalah hidung tersumbat terus berlangsung cukup lama, atau masalahnya semakin buruk, atau disertai gejala-gejala lain yang tidak biasa, ada baiknya periksakan diri ke dokter.
Demikianlah artikel ini yang membahas tentang penyebab dan cara mengatasi masalah hidung tersumbat di malam hari. Semoga informasi ini dapat bermanfaat bagi Anda. Baca juga artikel-artikel lain seputar topik kesehatan hanya di Deherba.com.