• Home
  • Blog
  • Artritis
  • Noni Juice sebagai Herbal Artritis, Ampuh Redakan Nyeri & Bebas Efek Samping

Noni Juice sebagai Herbal Artritis, Ampuh Redakan Nyeri & Bebas Efek Samping

DITULIS OLEH:
Cindy Wijaya 


Seseorang yang menderita artritis biasanya harus sering menghadapi rasa nyeri yang berkepanjangan. Jika tidak minum obat pereda rasa sakit atau obat lainnya, sepertinya tidak mungkin untuk merasa lebih baik. Apakah Anda mengalaminya juga dan ingin mencari solusi yang lebih alami daripada obat? Jika ada herbal untuk anti artritis, apakah Anda tertarik mencobanya? Artikel ini akan mengupas tentang Noni juice sebagai herbal artritis yang efektif sekaligus bebas efek samping untuk meredakan nyeri sendi.

Buah Noni, bahan baku dari Noni juice, merupakan buah yang sudah terkenal khasiat pengobatannya sejak ribuan tahun lalu. Salah satu khasiatnya yang luar biasa adalah kemampuannya untuk meredakan rasa sakit dan peradangan. Khasiat ini bekerja tepat pada sumber masalahnya untuk memperbaiki jaringan tubuh yang bermasalah, dengan begitu khasiatnya akan bertahan lama.

Tumpas Kanker, Tumor, Kista Mulai 30 Hari Tanpa Kemoterapi dan Pembedahan?!
Redakan Rasa Sakit Menahun Anda dengan 'Obat Pereda Nyeri' Alami Ini!
Pria Dewasa, Mau ‘Keras & Tahan Lama’ untuk Bahagiakan Pasangan Anda?

Apa Itu Penyakit Artritis?

Artritis secara garis besar didefinisikan sebagai peradangan dan kekakuan yang menyakitkan pada sendi. Sebenarnya ada banyak jenis artritis, ada yang disebabkan oleh keausan (penipisan) pada sendi, infeksi, atau akibat penyakit. Tetapi sering kali kita tidak bisa memastikan mengapa artritis muncul.

Artritis dapat diobati agar rasa nyerinya berkurang dan agar sendi bisa lebih leluasa bergerak. Biasanya pengobatan artritis terdiri dari konsumsi obat, terapi fisik, dan kadang operasi jika sudah parah.

Namun dengan menggunakan Noni juice sebagai suplemen setiap hari, rasa nyeri sekaligus peradangan pada sendi bisa dikurangi secara alami, efektif, dan tanpa operasi.

Bagaimana Khasiat Noni Juice sebagai Herbal Artritis?

Noni merupakan buah yang memiliki banyak kandungan bermanfaat, salah satunya adalah senyawa yang telah terbukti secara ilmiah sebagai anti peradangan dan anti nyeri alami. Senyawa tersebut adalah scopoletin.

Sebenarnya senyawa ini bekerja dalam berbagai fungsi, termasuk untuk menormalkan tekanan darah, melawan bakteri, serta mengelola hormon yang membantu mengurangi kecemasan. Tetapi yang kali ini akan disoroti adalah efeknya sebagai anti peradangan dan nyeri.

Noni Juice sebagai Herbal untuk Artritis
Minum Noni Juice sebagai Herbal Artritis (Photo by Ninetechno from Getty Images via Canva)

Khasiat Noni untuk Anti Peradangan dan Nyeri

Kemampuan Noni untuk mengatasi nyeri dan peradangan telah dibuktikan oleh berbagai penelitian ilmiah. Misalnya pada tahun 2010 jurnal Phytotherapy Research (24[1]:38-42) merilis sebuah penelitian dari University Clinic di Hamburg, Jerman, yang menunjukkan bahwa Noni “efektif mengurangi nyeri dan kerusakan sendi akibat artritis.”

Dituliskan juga bahwa kemampuan analgesik (pereda nyeri) dari Noni untuk “mengurangi sensitivitas rasa nyeri sebanding dengan obat tramadol.” Tramadol adalah jenis obat keras yang biasa diresepkan untuk meredakan nyeri tingkat sedang hingga berat, seperti pada penyakit artritis, cedera patah tulang, atau pada pasien seusai operasi.

Manfaat Analgesik Noni Juice sebagai Herbal Artritis
Phytotherapy Research Volume 24 Issue 1

Contoh penelitian lainnya dirilis pada jurnal Acta Pharmacologica Sinica (23[12]:1127-1141). Penelitian ini mendapati bahwa Noni menunjukkan khasiat anti peradangan dan analgesik yang ampuh, namun tanpa menimbulkan efek samping berbahaya.

Saking ampuhnya, dituliskan bahwa khasiatnya diperkirakan 75 persen sama efektifnya dengan obat morfin, bedanya Noni aman dan relatif bebas efek samping. Morfin merupakan obat yang digunakan untuk mengatasi rasa sakit tingkat sedang hingga parah, seperti pada sakit akibat kanker atau serangan jantung.

Manfaat Noni Juice sebagai Herbal untuk Artritis
Acta Pharmacologica Volume 23 Issue 12

Itu hanyalah dua contoh bukti penelitian yang menunjukkan bahwa Noni juice layak untuk digunakan sebagai herbal untuk anti artritis. Penggunaan Noni ampuh dan aman untuk membantu mengatasi penyakit artritis yang menyiksa.

Dengan meminumnya secara teratur, Noni bukan hanya akan mengurangi rasa nyeri, tetapi juga akan bekerja di dalam tubuh untuk mencari dan memperbaiki kerusakan pada sendi-sendi yang menyebabkan peradangan dan rasa nyeri. Karena bekerja langsung ke akar masalahnya, tidak heran jika khasiatnya lebih terasa dan bertahan lama.

Khasiat Noni untuk Jenis Astritis yang Paling Umum, Osteoartritis

Osteoartritis umumnya disebut pengapuran tulang dan sendi. Diperkirakan 1 dari 3 orang lanjut usia di Indonesia menderita pengapuran pada setidaknya satu sendi. Tapi bahkan orang yang di bawah 40 tahun pun juga bisa mengalaminya.

Ahli Herbal

Cari produk herbal untuk penyakit Anda? Ayo konsultasi gratis dengan ahli herbal DEHERBA.COM!

WHATSAPP SEKARANG

Herbal Noni juice mampu membantu mengatasi artritis pengapuran tulang dan sendi dan kemampuannya ini telah dibuktikan oleh penelitian. Contohnya penelitian yang diterbitkan pada tahun 2011 oleh jurnal Functional Foods in Health and Disease (1[2]:75–90).

Penelitian itu diikuti oleh orang-orang dewasa berumur 40 – 75 tahun yang telah didiagnosis menderita osteoartritis pada sendi pinggul atau lutut mereka. Mereka juga tidak mengonsumsi obat resep apapun.

Dalam pengujian selama 3 bulan, mereka diminta untuk minum Noni juice sebagai herbal artritis sebanyak 89 ml setiap hari. Mereka juga diberikan kuesioner untuk mengetahui perbedaan aspek-aspek kualitas hidup mereka sebelum dan sesudah pengujian itu.

Bagaimana hasilnya? Dari kuesioner yang mereka isi, sebanyak 49 peserta (77%) diketahui memiliki perbedaan skala rata-rata sebelum dan sesudah pengujian.

Mereka mengaku jauh lebih puas dengan berbagai aspek dari kondisi kesehatan mereka saat ini: termasuk keleluasaan bergerak; kemampuan berjalan dan membungkukkan; fungsi tangan, jari, dan lengan; melakukan pekerjaan-pekerjaan rumah tangga; kegiatan sosial; nyeri sendi; kemampuan bekerja; tingkat ketegangan; dan suasana hati.

Mereka juga merasa lebih positif tentang kesehatan mereka di masa depan. Di samping itu mereka mengatakan bahwa telah mengurangi konsumsi obat pereda rasa sakit yang dijual bebas.

Tidak hanya dari pengakuan mereka, hasil positif juga diperoleh dari uji laboratorium yang dilakukan sebelum dan sesudah pengujian. Ditunjukkan bahwa panel lipid, fungsi hati, dan fungsi ginjal mereka sesudah pengujian berada dalam kisaran normal. Uji hsCRP yang menjadi penanda adanya peradangan juga memperlihatkan adanya perbaikan sebesar 10% setelah pengujian.

Functional Foods in Health and Disease Volume 1 No 2

Tidak Perlu Ragu Mencoba Noni Juice sebagai Herbal untuk Artritis

Herbal Noni juice pantas dipertimbangkan sebagai obat alami untuk penyakit artritis yang Anda derita. Noni sanggup membantu memperbaiki kerusakan pada sendi yang menyebabkan peradangan dan nyeri artritis. Khasiatnya dapat disandingkan dengan kemampuan obat resep yang keras, seperti tramadol dan morfin, namun tanpa efek samping membahayakan.

Berdasarkan penelitian yang dilakukan pada penderita osteoartritis, jenis artritis yang paling umum, efek perbaikan dari Noni dapat dirasakan dalam kurun waktu 3 bulan. Dalam waktu yang cukup singkat itu, pengguna Noni dibantu untuk dapat bergerak lebih bebas tanpa nyeri sendi, melakukan kegiatan seperti sedia kala, dan secara umum merasa lebih sehat.

Apabila Anda ingin mencoba Noni juice sebagai herbal untuk artritis, ketahui juga satu fakta terakhir ini: Noni juice merupakan herbal yang telah teruji oleh waktu kegunaannya untuk mengatasi banyak jenis penyakit, juga telah didukung oleh beragam penelitian yang begitu lengkap dan melibatkan banyak pakar kesehatan.

Sumber

Basar, Simla, dkk. (2010). Analgesic and Antiinflammatory Activity of Morinda citrifolia L. (Noni) Fruit. Phytotherapy Research. 24(1): 38 – 42. DOI: 10.1002/ptr.2863

Wang, Mian-Ying, dkk. (2002). Morinda citrifolia (Noni): a literature review and recent advances in Noni research. Acta Pharmacologica Sinica. 23(12): 1127 – 1141

Wang, Mian-Ying, dkk. (2011). Morinda citrifolia L. (Noni) Improves The Quality of Life in Adults with Osteoarthritis. Functional Foods in Health and Disease. 1(2): 75 – 90. DOI: 10.31989/ffhd.v1i2.138

Tumpas Kanker, Tumor, Kista Mulai 30 Hari Tanpa Kemoterapi dan Pembedahan?!
Redakan Rasa Sakit Menahun Anda dengan 'Obat Pereda Nyeri' Alami Ini!
Pria Dewasa, Mau ‘Keras & Tahan Lama’ untuk Bahagiakan Pasangan Anda?

Tentang Penulis

Artikel dibuat oleh tim penulisan deherba.com kemudian disunting oleh Cindy Wijaya seorang editor dan penulis beragam artikel kesehatan. Ia senang meriset dan berbagi topik-topik kesehatan dan pemanfaatan herbal. Tinggal di Bogor “kota hujan” sehingga mencintai suasana hujan dan sering mendapat inspirasi ketika hujan. Silakan klik di sini untuk kontak penulis via WhatsApp.

Anda mendapat manfaat dari artikel-artikel kami? Mohon berikan ulasan untuk terus menyemangati kami menulis > Google Review

{"email":"Email address invalid","url":"Website address invalid","required":"Required field missing"}